Assalamulaikum rakan-rakan Blockhain sekalian. Kali ini saya mau membahas tentang Training yang akan kami adakan dalam waktu dekat ini. Ini merupakan training pertama saya yang menjadi panitia. Walaupun demikian tentunya saya akan berharap berjalan dengan sukses sesuai dengan yang diharapkan.
Disini saya dipercaya sebagai bagian IT yang mensponsori seluruh perlengkapan yang berbasis computer seperti membuat Design promosi, Percetakan, media, dan juga yang lainnya. Training ini di ikuti oleh peserta dari berbagai daerah di Indonesia, seperti Aceh, Padang, Palembang Lampung, Lombok dan seputar Jabodetabek.
Training perdana ini, kita fokuskan pada soal Leadership Imam & Khatib, kedepannya kita akan mengadakan Da’wah Leadership New Media, Creative Leadership for Da’wah dan juga seminar Berkarya di Era Digital.
Dalam waktu dekat ini kita juga sedang membuat Draft Event Organizer. Sebagai bentuk keseriusan kami dalam mengadakan event kedepannya. Sementara waktu ini kita sudah memiliki Training Center di Lt. 3 Kampus Da’wah STID Mohammad Natsir Jakarta dan Hulu Chai.
Pada event kali ini diadakan oleh Korp Muballigh Pusdiklat Dewan Da’wah bersama DKM Al Bahr sebagai penyelenggara. Sebagai pengisi training adalah para trainer dari Da’wah Leadership. Training kali ini untuk mengatasi problem-problem yang dihadapi para khatib pada umumnya seperti Jamaah mengantuk saat khutbah dan lain-lain.
Menenangkan hati audience saat berceramah atau berkhutbah itu sangat penting. Karena dari itulah pesan-pesan da’wah tersampaikan. Pada training kali ini langsung diberi kesempatan tampil dihadapan juri dan langsung mendapatkan Feedback, serta hadiah untuk peserta terbaik.
Pada sesi Imam akan di jelaskan tentang A-Z bagaimana menjadi imam yang baik. Apakah Imam selama ini sudah benar atau belum? Bagaimana menjadi Imam agar para jamaah berlomba-lomba untuk ikut shalat berjamaah? Dan berbagai problematika Imam dan Khatip di bongkor disini. Sehingga anda menjadi percaya diri dan berkarisma.
Untuk lebih lengkapnya mengenai manteri training ini anda bisa mendaftar pada training berikutnya, karena training yang kami buka sebelumnya sudah full. Jadi yang sudah mendaftar duluan itulah yang berhak mengikuti Training pada tanggal 16 Februari 2019 nanti. Bagi yang belum bisa juga menitip nama untuk training kedepan, agar tidak ketinggalan lagi.
Bagi yang sudah mendaftar silahkan membawa perlengkapan yang dibutuhkan seperti memakai Sepatu, Jas, Memory card, dan kebutuhan lainnya. Sampai jumpa di training nanti. Sekian, Terima Kasih.
Wassalam.
@amriadits
@amriadits
0 comments:
Post a Comment