Sunday, February 17, 2019

Bisnis Digital Hingga Cryptocurrency


Saya adalah orang yang tidak percaya pada bisnis online, dan bahkan saya tidak pernah membeli barang secara online. Namun hal itu hilang ketika saya mengenal Blockchain dan Cryptocurrency. Disinilah awal saya mempercayai dunia bisnis digital. Awal saya mula bersama steem blockchain dan saya aktif menulis disana hingga sekarang.
Awal saya terjun bisnis online itu pada tahun 2012 yang pada waktu itu bisnis google adsense melalui blogger. Namun saya gagal karena belum memahami cara kerja adsense. Akhirnya saya meninggalkan bisnis online hingga 2015, kemudian saya kembali tertarik dengan bisnis online. Walaupun saya tidak percaya akan keberhasilannya.
Seperti yang saya cerita di awal, pada akhir tahun 2017 yang lalu saya mengenal steemit.com yang mebuat saya percaya akan bisnis digital ini. Dari itu mulai timbul pertanyaan dari mana kita memulai bisnis digital. Bagi orang seperti saya yang tidak punya modal dan tidak percaya akan bisnis digital tentu harus mencoba dari langkah yang sifatnya tanpa perlu keluarin modal.
Mulai bisnis online tanpa modal itu biasa dilakukan oleh pemula, bahkan termasuk mereka yang tingkat dewa ilmu digital marketing juga masih menggunakan yang tanpa perlu keluarin modal/deposit. Bisnis bagaimana yang tidak perlu keluar modal? Semua bisnis ada modalnya minimal hp dan koata sudah pasti.

Mulailah bisnis afiliate yang besar memberikan incame kepada kita. Kenapa bisnis afiliate? Karena tidak perlu modal yang anda perlukan adalah promosi link afiliatenya. Nanti bila ada transaksi pada link kita maka kita mendapatkan bonus. Kita bisa mencoba menjual barang yan ada di bukalapak, tokopedia dan lain-lain setelah mendaftarkan diri sebagai partner mereka. Kalau anda menyukai travel bisa mencoba tiket.com dan lain-lain. Hal ini bisa anad promosi di facebook, instagram, twitter dan lain-lain.
Dalam dunia Cryptocurrency kita bisa memulai dari Blockhain seperti steemit, weku, gese, trybe, scorum dan lain-lain. Kenapa harus blockchain karena blockchain menghargai anda lewat postingan anda. Bagi anda yang biasa membuat status di facebook tentu tidak ada yang berat di bisnis sosial media blockchain. Tinggal anda kreatif saja.
Pada blockchain anda perlu bergabung dengan komunitas atau membuat komunitas agar bisa saling membantu. Terutama dalam memberikan kurasi. Anda juga bisa bermain pada tag dalam membuat postingan agar ada yang memberikan kurasi. Tapi pada intinya perlu saling support satu sama lain, agar kita benar-benar bisa meraih keuntungan bersama.
Koinnya anda bisa menjual sesama pengguna atau bisa juga melalui exchange dan lain-lain. Tergantung kemauan anda dan kebutuhan anda. Mungkin demikian saja pada postingan kali ini. Saya akan hadir kembali pada postingan selanjutnya.

SHARE THIS

Author:

Penulis merupakan penulis bebas dan juga penggiat blockchain dan Cryptocurrency. Terima Kasih sudah berkunjung ke Blog Saya, bebas copy paste asal mencantumkan sumber sebagaimana mestinya.

0 comments: